Pages

Labels

adaptif (32) normatif (6) produktif (14) umum (15)

Mengenai Saya

Rabu, 07 September 2016

CTM 2016, Disbudpar Sulsel Promosikan Wisata Dataran Tinggi

CTM 2016, Disbudpar Sulsel Promosikan Wisata Dataran Tinggi
POJOKSULSEL.com,MAKASSAR – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sulawesi Selatan (Sulsel) kembali menggelar event Celebes Travel Mart (CTM) untuk ketiga kalinya.
Event ini akan diselenggarakan selama empat hari, yakni 21-24 September 2016 di Grand Clarion Hotel Makassar.
CTM tahun ini akan fokus mempromosikan keindahan panorama dataran tinggi di Sulawesi Selatan sehingga tema yang diusung Explore the Wonderful Highland of South Sulawesi.
Kepala Bidang Pemasaran Dinas Pariwisata Sulsel Devo Khadafi mengatakan, seperti tahun sebelumnya, CTM 2016 juga masih didukung semua stakeholder pariwisata, termasuk PHRI dan Asita.
Tahun ini juga pihaknya akan mengundang para buyers pariwisata se Asia Tenggara untuk hadir dalam acara ini.
“‘Konsep event ini bisnis to bisnis jadi kami mempertemukan buyers dan seller di CTM nanti,” ujar Devo kepada pojoksulsel.com, Selasa (6/9/2016).
Devo mengaku, negara yang sudah memastikan hadir di CTM 2016 antara lain Singapura, Malaysia dan Timur Tengah. Pihaknya masih menunggu operator Eropa untuk bergabung.
Untuk target transaksi, pihaknya berharap mampu melampaui tahun lalu yakni mencapai Rp1 triliun.
“Paling tidak naik 25 persen dari transaksi tahun lalu,” harap Devo.


MENGGABUNGKAN AUDIO KEDALAM KAJIAN MULTIMEDIA

Tutorial cara menggunakan Adobe Captivate


A. Membuat Blank Project.

Blank project adalah sebuah project yang masih kosong. Di dalam

(Nugroho.2011) Ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk membuat blank

project ini diantaranya adalah :

1. Dari menu start. Dilakukan pada saat kita belum memasuki program adobe

captivate. Adapun langkah-langkah membuatnya adalah sebagai berikut:

a. Klik tombol start pada taskbar

b. Arahkan pointer ke program, lalu arahkan ke adobe tarik kanan klik

tulisan captivate 3

c. Maka kita akan memasuki tampilan awal dari program adobe captivate.

d. Klik record or create a new project. Maka kita akan memasuki sebuah

kotak dialog yaitu kotak dialog new project options.

e. Lalu pilih pilihan tulisan/tombol other yang ada pada kelompok select

dan pilih blank document pada kelompok project type dan klik ok

2. Dari menu file. Dilakukan ketika kita sudah memasuki program Adobe

Captivate.

a. Arahkan pointer mouse kita ke menu file


b. Klik menu file tersebut.


PT Telkom Beri Piagam Smart City Nusantara ke Pemprov Sulsel

PT Telkom Beri Piagam Smart City Nusantara ke Pemprov Sulsel
POJOKSULSEL.com, MAKASSAR – PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom)  memberi piagam Smart City Nusantara (SCN) kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan (Sulsel) yang diterima oleh Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo, Selasa (6/9/2016).
Penghargaan tersebut dalam rangka Hari Pelanggan Nasional yang diperingati tiap 4 September.
“Penghargaan itu sebagai bentuk apresiasi Telkom kepada  kepada pelanggan dalam hal ini pemerintahan yaitu Pemprov Sulsel,” ujar Muhammad Firdaus selaku Kepala Divisi Telkom Regional VII Kawasan Timur Indonesia usai bertemu Syahrul Yasin Limpo di Kantor Gubernur Sulsel, Selasa (6/9/2016).
Firdaus mengatakan, pemberian penghargaan didasarkan pada sejumlah variabel.
Pertama, bandwith di Kantor Gubernur Sulsel sebesar 60 mega,
angka ini melebihi pemakaian minimal bandwith yaitu 50 mega. Kedua menggunakan aplikasi sintaks.
Lebih jauh, Firdaus menuturkan, pihaknya berkomitmen agar semua kecamatan di Sulsel bisa terjangkau jaringan telekomunikasi. Hal tersebut tidak mustahil, terlebih adanya dukungan Telkomsel.